• Jelajahi

    Copyright © PILAR KEADILAN HUKUM
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Marhaban Yaa Ramadhan

    Prowan

    GNI SUMUT


     

    GNI

    PEMBINA


     

    YAYASAN


     

    Pengumumamln PKPA

    Polri Untuk Masyarakat! Polsek Teluk Mengkudu Polres Sergai Berikan Tali Asih Kepada Warga Sakit Menahun

    JON KEY
    Jumat, 14 Maret 2025, 07.30 WIB Last Updated 2025-03-14T14:30:20Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    Serdang Bedagai, 14 Maret 2025 – Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial dan berbagi keberkahan di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polsek Teluk Mengkudu Polres Serdang Bedagai (Sergai) melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan bantuan sembako kepada warga yang mengalami sakit menahun.  

    Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 14 Maret 2025, mulai pukul 09.30 WIB di Kecamatan Teluk Mengkudu. Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH, melalui Kapolsek Teluk Mengkudu, AKP Desman Manalu, SH, menginstruksikan pelaksanaan kegiatan ini yang dipimpin langsung oleh Wakapolsek Teluk Mengkudu, IPTU J. Butar-butar, dengan metode door to door guna memastikan bantuan diterima langsung oleh warga yang membutuhkan.  

    Adapun warga penerima bantuan sembako antara lain:  

    1. Erson Hutagaol (61 tahun) – Warga Dusun I Desa Sialang Buah, menderita stroke.  
    2. Edison Gultom (57 tahun) – Warga Dusun I Desa Sialang Buah, menderita tulang keropos.  
    3. Samsiah (92 tahun) – Warga Dusun II Desa Bogak Besar, menderita stroke.  
    4. Khairul Bahri (17 tahun) – Warga Dusun II Desa Bogak Besar, menderita leukemia.  
    5. Safrudi (51 tahun) – Warga Dusun III Desa Makmur, menderita penyakit jantung dan telah menjalani operasi bypass.  
    6. Jumrik (51 tahun) – Warga Dusun I Desa Pematang Guntung, mengalami cacat mata.  

    Bantuan yang diberikan berupa paket sembako berisi:  
    - Beras 5 kg  
    - Telur 1 papan  
    - Indomie 10 bungkus  
    - Gula pasir 1 kg  
    - Minyak goreng 1 liter  
    - Teh 1 kotak  

    Dalam kesempatan tersebut, Wakapolsek Teluk Mengkudu, IPTU J. Butar-butar, menyampaikan harapan agar bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga yang sedang sakit serta memberikan dukungan moral bagi keluarga yang merawat mereka. "Kami turut mendoakan agar warga yang sedang sakit diberikan kesembuhan dan keluarga tetap diberi kesabaran dalam merawat mereka," ujarnya.  

    Kegiatan bakti sosial ini juga dihadiri oleh sejumlah personel Polsek Teluk Mengkudu, Babinsa, perangkat desa, serta bidan desa setempat.  

    Sementara itu, PS. Kasi Humas Polres Sergai, IPTU Zulfan Ahmadi, SH, MH, membenarkan adanya kegiatan ini dan menegaskan bahwa program bakti sosial merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan perhatian lebih. "Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut sebagai bentuk pelayanan dan kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama di bulan yang penuh berkah ini," pungkasnya.(Magdalena)
    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini